Kamis, 12 Februari 2009

Sains is Easy



Anak-anak Rumah Bintang(Jarimatika , Yuk Baca..! & E-leraning unit Cipinang Muara) sudah tidak asing lagi dengan percoban-percobaan sains. Karena mereka mempunyai kegiatan outing class rutin lho! wah hebat ya!!

Kegiatan ini dinamakan KULAK-KULIK KLAB SAINS

Kegiatan perdananya dilaksakan pada tanggal 23 November 2008. Macam-macam percobaannya adalah "BALON SAKTI" , " GUNUNG MELETUS" , "AIR MERAMBAT" , dan "TELUR TELANJANG" . Mereka bisa tahu bagaimana balon tidak meletus ketika di tusuk (percobaan ini yang menjadi favorit siswa Rumah Bintang), Mereka tahu bagaimana membuat gelembung busa seperti gunung meletus, bagaimana air bisa merambat melalui celah-celah , bagaimana bisa membuat telur mentah mengelupas tanpa kita kupas kulitnya dan WOW! kita dapat melihat isi telur yang kuningnya dapat bergerak sesuai arah kita menggerakkan telur itu..!! Dan gak ketinggalan lho.Kegiatan OUTBOUND pun ada mengiringi kegiatan sains ini.

Dan Kegiatan ini selama 3 bulan berturut-turut diadakan sebulan sekali dan setelah itu 2 bulan sekali. Kegiatan ini bertujuan sebagai refreshing yang bersifat edukasi untuk siswa rumah bintang dan melestarikan sifat anak-anak yang eksploratif.

Wa...ternyata belajar sains itu menyenangkan ya..

Share

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

 
RUMAH BINTANG © 2008. Template Design By: SkinCorner